Wednesday, September 5, 2012

CREATIVITY - IR GKTT - Ps Leonardo Sitorus


Kreatifitas: penemuan atau pembuatan sesuatu yang baru yang bernilai (seni, produk, pekerjaan, humor dll)

MENGAPA KITA HARUS KREATIF ?

1. KARENA ALLAH KITA KREATIF

Kejadian 1:1
1 Pada mulanya Allah menciptakan langit dan bumi.

EL LOHIM : ALLAH yang KREATIF

2. KITA DICIPTAKAN SEGAMBAR DAN SERUPA DENGAN ALLAH

Kejadian 1:27 
27 Maka Allah menciptakan manusia itu menurut gambar-Nya, menurut gambar Allah diciptakan-Nya dia; laki-laki dan perempuan diciptakan-Nya mereka.

3. MEREFLEKSIKAN PENCIPTA KITA

Roma 1:20 
20 Sebab apa yang tidak nampak dari pada-Nya, yaitu kekuatan-Nya yang kekal dan keilahian-Nya, dapat nampak kepada pikiran dari karya-Nya sejak dunia diciptakan, sehingga mereka tidak dapat berdalih.

Kita dapat melihat Tuhan melalui ciptaanNYA
Cara Tuhan menciptakan segala sesuatu merefleksikan KreatifitasNYA

Kalau kita kreatif à kita mereflesikan siapa kita dan siapa pencipta kita.

4. MANIFESTASI PENGURAPAN PERTAMA KALI BERKAITAN ERAT DENGAN KREATIFITAS.

Keluaran 31:1-6
1. Berfirmanlah TUHAN kepada Musa:2 "Lihat, telah Kutunjuk Bezaleel bin Uri bin Hur, dari suku Yehuda,3 dan telah Kupenuhi dia dengan Roh Allah, dengan keahlian dan pengertian dan pengetahuan, dalam segala macam pekerjaan, 4 untuk membuat berbagai rancangan supaya dikerjakan dari emas, perak dan tembaga; 5 untuk mengasah batu permata supaya ditatah; untuk mengukir kayu dan untuk bekerja dalam segala macam pekerjaan.6 Juga Aku telah menetapkan di sampingnya Aholiab bin Ahisamakh, dari suku Dan; dalam hati setiap orang ahli telah Kuberikan keahlian. Haruslah mereka membuat segala apa yang telah Kuperintahkan kepadamu:

Pengurapan justru membuat seseorang sangat kreatif dalam bidang Art, Design, Teknologi, Penemuan2, Arsitektur dll

Apa yang perlu kita ketahui tentang Kreatifitas :  TUJUH POINT = proses penciptaan

1. KREATIFITAS DIMULAI DARI ALLAH

Kejadian 1:1-3
1. Pada mulanya Allah menciptakan langit dan bumi.2 Bumi belum berbentuk dan kosong; gelap gulita menutupi samudera raya, dan Roh Allah melayang-layang di atas permukaan air. 3. Berfirmanlah Allah: "Jadilah terang." Lalu terang itu jadi.

Segala sesuatu nya berasal dari Allah.
DIA sumber segala kreatifitas.

Bahkan dijaman modern ini sekalipun , semua yang diciptakan ....... sudah lama ada DI BENAK ALLAH.

Pengkotbah 3:15 
15 Yang sekarang ada dulu sudah ada, dan yang akan ada sudah lama ada; dan Allah mencari yang sudah lalu.

Bahkan kalau kita baca kitab Daniel + Wahyu yang berisi nubuatan akhir jaman ( sesuatu yang belum terjadi ) ....sudah di tuliskan secara rinci .
-          mata uang yang sama  à kemajuan ekonomi dan tekhnologinya
-          peperangan à persenjataan yang canggih
-          kesatuan pemerintahan à betapa rumitnya administrasi dunia dll

2. KREATIFITAS DIAKTIFKAN OLEH IMAN

Kejadian 1:3
3 Berfirmanlah Allah:

Kejadian 1:6
6. Berfirmanlah Allah:

Iman yang diperkatakan --> menciptakan sesuatu

Iman timbul dari pendengaran akan Firman Allah.
ImanNYA ALLAH di ucapkan à telinga mendengar à iman timbul à proses kreatif berikutnya.

Itulah siklus kreatifitas 

Video :.....................

3. KREATIFITAS SELALU MEMBAWA KEHIDUPAN YANG LEBIH BAIK

Kejadian 1:2
2 Bumi belum berbentuk dan kosong; gelap gulita menutupi samudera raya, dan Roh Allah melayang-layang di atas permukaan air.

Yohanes 10:10 
10 Pencuri datang hanya untuk mencuri dan membunuh dan membinasakan; Aku datang, supaya mereka mempunyai hidup, dan mempunyainya dalam segala kelimpahan.

Kreatifitas selalu membawa kehidupan yang lebih baik dan berkelimpahan.

Ingat Yesus memberi makan 5000 orang dan 4000 orang (Markus 8:1-9)

Kreatifitas akan menambah Nilai dan Aset dalamkehidupan kita.

Kejadian 1:5 
5 Dan Allah menamai terang itu siang, dan gelap itu malam. Jadilah petang dan jadilah pagi, itulah hari pertama.

Kejadian 1:8
1:8 Lalu Allah menamai cakrawala itu langit. Jadilah petang dan jadilah pagi, itulah hari kedua.

Kejadian 1:11
11 Berfirmanlah Allah: "Hendaklah tanah menumbuhkan tunas-tunas muda, tumbuh-tumbuhan yang berbiji, segala jenis pohon buah-buahan yang menghasilkan buah yang berbiji, supaya ada tumbuh-tumbuhan di bumi." Dan jadilah demikian.

Kejadian 1:16
16 Maka Allah menjadikan kedua benda penerang yang besar itu, yakni yang lebih besar untuk menguasai siang dan yang lebih kecil untuk menguasai malam, dan menjadikan juga bintang-bintang.

Kejadian 1:21
21 Maka Allah menciptakan binatang-binatang laut yang besar dan segala jenis makhluk hidup yang bergerak, yang berkeriapan dalam air, dan segala jenis burung yang bersayap. Allah melihat bahwa semuanya itu baik.

Kejadian 1:25
25 Allah menjadikan segala jenis binatang liar dan segala jenis ternak dan segala jenis binatang melata di muka bumi. Allah melihat bahwa semuanya itu baik.

Kejadian 1:28 
28 Allah memberkati mereka, lalu Allah berfirman kepada mereka: "Beranakcuculah dan bertambah banyak; penuhilah bumi dan taklukkanlah itu, berkuasalah atas ikan-ikan di laut dan burung-burung di udara dan atas segala binatang yang merayap di bumi."

4. IDENTIFIKASI HASIL KREATIFITAS

Dan Allah menamai terang itu siang
Allah menamai cakrawala itu langit

Identifikasi --> memberi nama --> mengucapkan dengan iman .......... Menciptakan apa yg kita ucapkan atau yg kita identifikasi

Kejadian 2:19-20
19 Lalu TUHAN Allah membentuk dari tanah segala binatang hutan dan segala burung di udara. Dibawa-Nyalah semuanya kepada manusia itu untuk melihat, bagaimana ia menamainya; dan seperti nama yang diberikan manusia itu kepada tiap-tiap makhluk yang hidup, demikianlah nanti nama makhluk itu.20 Manusia itu memberi nama kepada segala ternak, kepada burung-burung di udara dan kepada segala binatang hutan, tetapi baginya sendiri ia tidak menjumpai penolong yang sepadan dengan dia.

Copyright atau hak paten itu perlu untuk identitifikasi dan ekonomikal value kita.

Kenapa Allah kasih nama ? supaya tidak ada yang bisa klaim bahwa langit bumi adalah ciptaan si ucok heheheh.

Ex : lazarus dibangkitkan

Yesus berkata : lazarus , marilah keluar.

Identifikasi = spesifik , kita perlu spesifik dalam bekerja / berkreasi bahkan dalam hal meminta mujiZat.
 
5. KREATIFITAS MEMBUTUHKAN WAKTU

Bersabarlah

Bahkan Allah tidak menciptakan semuanya dalam satu hari.
Tuhan menggunakan waktu 6 hari untuk berkarya dan satu hari untuk beristirahat.

Video ......

6. SELESAIKAN

Kejadian 2:1
1 Demikianlah diselesaikan langit dan bumi dan segala isinya.

-          SELESAIKAN SESUATU YANG ANDA MULAI !!!!

7. AMBIL ISTIRAHAT

Kejadian 2:2-3
2 Ketika Allah pada hari ketujuh telah menyelesaikan pekerjaan yang dibuat-Nya itu, berhentilah Ia pada hari ketujuh dari segala pekerjaan yang telah dibuat-Nya itu.3 Lalu Allah memberkati hari ketujuh itu dan menguduskannya, karena pada hari itulah Ia berhenti dari segala pekerjaan penciptaan yang telah dibuat-Nya itu.

Banyak orang berpikir : beribadah di hari minggu adalah bentuk ketidakKreatifitasan orang kristen.
-          justru sebaliknya.
Ketika kita gunakan pola Tuhan : 6 hari kerja + 1 hari istirahat ( ibadah ) maka itu menjaga kreatifitas dalam hidup kita.

Silakan dinikmati khotbah "CREATIVITY" - IR GKTT - Ps Leonardo Sitorus















No comments:

Post a Comment